Kumpulan Berita Terbaru, Berita Hangat, News, Politik, Gaya Hidup, Media Sosial

Tuesday, October 3, 2017

Lukaku-Rashford-Martial Trisula Maut Milik MU




Majalah303 - Manchester United mempunyai lini depan yang mumpuni musim ini. Romelu Lukaku, Marcus Rashford, dan Anthony Martial merupakan trisula maut milik MU.

Setan Merah sudah mencetak sebanyak 32 gol di semua kompetisi musim ini. Rinciannya, 21 dibukukan di Liga Inggris, tujuh lainnya di Liga Champions, dan empat lainnya di Piala Liga Inggris.

Lukaku menjadi top skorer tim, dengan 11 gol yang dicetak di semua ajang. Ada di posisi berikutnya ada Rashford dan Martial yang sama-sama membukukan lima gol.

Di Liga Inggris tujuh gol dicatatkan Lukaku, atau rata-rata satu gol setiap pertandingan. Akurasi tembakan pemain asal Belgia itu ada di angka 48 persen.

Gol-gol itu dicetak sekali dengan sundulan, dua kali dengan kaki kanan, dan empat kali dengan kaki kiri, yang merupakan kekuatan utamanya.

Sementara itu, Martial menjadi pemain paling efisien dengan catatan tiga gol di Liga Inggris hasil dari lima kali tembakan on target. Tak cuma piawai menjebol gawang lawan, Martial juga rajin membikin assist. Sejauh ini sudah ada dua assist di Liga Inggris, atau enam di semua ajang.

Rashford juga terus mendapatkan kepercayaan Jose Mourinho. Dia memang baru membukukan dua gol di Liga Inggris, dan sumbangan tiga assist. Dia mampu menciptakan sebanyak tiga peluang emas. Akurasi tembakannya ada di angka 42 persen.

Meski ketiganya tampil oke, Mourinho belum menurunkan mereka ke dalam satu lapangan. Martial dan Rashford selalu tampil bergantian di laga-laga yang dijalani oleh MU.

Dengan sebanyak 21 gol yang sudah dicetak, mereka bersaing dengan trisula tim-tim papan atas Eropa lainnya. Di Paris Saint-Germain, ada trio Kylian Mbappe, Neymar dan Edinson Cavani. Mereka sudah membukukan sebanyak 22 gol di semua ajang.

Sementara di Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez mendapatkan dukungan dari Ousmane Dembele atau Gerard Deulofeu. Lini depan Barca baru mencetak 16 gol. Messi membukukan 14 gol, sementara Suarez dua kali membobol gawang lawan.

Tim Spanyol lainnya, Real Madrid, juga mempunyai tiga pemain depan andalan, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan Karim Benzema. Trio lini depan masih mencatatkan gol paling sedikit, dengan torehan batu sembilan gol.

No comments:

Post a Comment